PEMASARAN (Jurnal Refleksi 8)
Pemasaran (Marketing) adalah proses penyusunan komunikasi terpadu yang bertujuan untuk memberikan informasi mengenai barang atau jasa dalam kaitannya dengan memuaskan kebutuhan dan keinginan manusia. Inovatif saja tidak cukup bagi seorang entrepreneur. Entrepreneur harus mampu menjual keinovatifannya ke pasar. Entrepreneur SELALU belajar mengenai kebutuhan pasar dan berusaha untuk memenuhi kebutuhan tersebut secara terus menerus. Yang perlu dipahami dalam konsep pemasaran adalah meliputi 1. Perilaku pelanggan (Customer Behavior) 2. STP (Segmenting, Targeting, Positioning) 3. Bauran pemasaran (Marketing MIX) # Faktor yang mempengaruhi perilaku pelanggan adalah factor budaya, sosial, personal dan psikologikal. Keempat faktor ini memiliki perbedaan kadar pengaruh pada perilaku pelanggan. # STP a. Segmenting Adalah proses pembagian populasi masyarakat ke dalam beberapa segmen yang memiliki kesamaan karakteristik seperti usia, pendidikan, dan pendap...